Social Icons

Tuesday, August 12, 2014

Merbah Kacamata

Merbah Kacamata, Muara Hemat, TN Kerinci Seblat, Jambi. Spectacled Bulbul
Pycnonotus erythropthalmos (Hume, 1878)

Merbah kacamata
Badan

Sedang (18 cm.), berwarna coklat dengan mata merah. Dibedakan dengan Merbah Mata Merah dan Merbah Belukar oleh adanya kacamata tanpa bulu berwarna jingga. Tubuh bagian bawah berwarna krem dengan tenggorokan keputih-putihan dan tersapu abu-abu di dada. Iris merah; kacamata gundul-jingga; paruh hitam; kaki abu-abu.

Suara

Kicauan bernada tinggi berdering.

Persebaran dan ras

Semenanjung Malaysia, Sumatera, Jawa dan Kalimantan.

Tempat hidup dan Kebiasaan

Sering bergabung dengan jenis-jenis burung merbah lain saat makan. Hidup di hutan primer, sekunder, dan hutan rawa pada dataran rendah.


Galeri



Sumber : http://www.kutilang.or.id

No comments:

Post a Comment

 
Blogger Templates